Manfaat bayam bagi kesehatan

sehatjasmaniah.blogspot.comSehatjasmaniah.blogspot.com - Siapa yang tidak kenal dengan sayuran satu ini? ya, bayam merupakan salah satu sayuran yang paling dijadikan menu tambahan atau bahkan menu utama dalam hidangan.

Rasanya memang tidak terlalu luar biasa. Terkesan biasa saja. Namun akan lebih nikmat apabila bayam direbus menggunakan bumbu seperti bawang, cabai, garam, istilahnya "Sayur bening". Kemudian ditambah dengan tempe goreng dan juga sambal pedas, nyam-nyam hehe...

Bayam sangat berkaitan erat dengan "Popeye", salah satu karakter kartun yang sangat terkenal pada masanya. Popeye sendiri tubuhnya akan menjadi kuat setelah mengkonsumsi bayam. Lihat otot-ototnya jadi super kuat, sempat berfikir kok bisa ya? padahal cuma sayur hijau saja tetapi memiliki efek yang luar biasa untuk popeye.

Dibalik kesederhanaan bayam, bayam sendiri menyimpan berbagai macam manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Bayam merupakan tumbuhan yang ternyata berasal dari amerika. Tumbuhan ini sekarang sudah tersebar meluas ke seluruh dunia. Tak terkecuali di Indonesia. Saya termasuk paling menggemari makanan satu ini. 

Berikut manfaat bayam bagi kesehatan. 

1. Cegah penyakit kanker
Bayam ternyata memiliki banyak kandungan flavonoid. Flavonoid merupakan phytonutrisi dengan sifat anti kanker. Flavonoid bisa dapat memperlambat pembelahan sel dalam perut manusia dan juga sel-sel kanker kulit. 

2. Menurunkan Tekanan Darah
Nih cocok sekali bagi yang memiliki darah tinggi. Kandungan pada bayam yaitu angiotensin dapat menghambat I-converting enzyme dan peptida yang berfungsi menurunkan tekanan darah. 

3. Menjaga kesehatan mata
Bayam memiliki dua antioksidan yaitu lutein dan zeaxantin yang ternyata mampu melindungi mata dari katarak dan usia degenerasi makula terkait. 

4. Kesehatan Kulit
Vitamin A yang tinggi terdapat pada bayam bisa menjadikan kulit sehat. Kandungan pada bayam tersebut bisa memerangi psoriasis, keratinisasi, jerawat dan bahkan keriput. 

5. Pertumbuhan 
Bayam juga mengandung zat besi mineral yang sangat baik untuk wanita yang sedang mengalami menstruasi dan pertumbuhan anak-anak dan remaja. Bayam juga mengandung kalori seperti rendah lemak dan bebas dari kolesterol. 

6.Melawan penyakit jantung dan stroke
Dengan mengkonsumsi kurang lebih satu cangkir bayam berkontribusi terhadap proses karboksilasi yang melawan aterosklerosis, penyakit strok dan juga penyakit jantung. 

7. Menjaga pencernaan
Memakan lebih banyak bayam ternyata bisa menjaga pencernaan. Bayam memiliki kandungan beta karoten dan vitamin c yang berfungsi melindungi sel-sel usus dari efek berbahaya radikal bebas. Folat  yang terdapat pada sayuran hijau juga menjaga kerusakan DNA dan mutasi pada sel-sel usus

8. Tulang
Satu cangkir bayam yang direbus memiliki kandungan lebih dari 1000 persen AKG vitamin K yang bisa mencegah aktivasi kelebihan osteoklas (sel-sel yang memecah tulang). Membentuk sintesis osteocalcin yaitu protein yang sangat penting untuk menjaga kepadatan dan kekuatan pada tulang kita. 

9. Diet
Nah bagi yang ingin diet sehat silahkan untuk mengkonsumsi bayam. Pada bayam terkandung zat yang dibutuhkan dalam angka kebutuhan gizi (AKG) serat makanan. Serat makanan sendiri sangat baik untuk membantu proses pencernaan, mencegah sembelit, dapat mempertahankan gula darah rendah dan juga makan berlebihan. 

10. Anti-Inflamasi dan Antioksidan
Pada bayam terdapat banyak sekali kandungan neoxanthin dan violaxanthin (dua anti-inflamasi epoxyxanthophylls) yang berperan penting dalam regulasi peradangan. Bayam juga memiliki vitamin C, vitamin E, beta karoten, mangan, seng dan selenium yang semuanya berfungsi sebagai antioksidan.

Penyajian bayam dalam hal konsumsi

Bayam paling sering dimasak dengan air dan sejumlah bumbu, seperti saya jelaskan di awal istilahnya "Sayur bening", namun ternyata ada juga yang menyajikan dalam bentuk yang berbeda. 
  • Tumis bayam, tidak berbeda jauh dengan tumis kangkung
  • Keripik bayam, dengan penambahan gandumg, bayam bisa dijadikan cemilan sehat untuk dimakan
  • Peyek bayam, tidak berbeda dengan keripik, biasanya peyek dicampur dengan kacang, ternyata bisa juga dicampur dengan bayam
  • Sop bayam

Dari beberapa penjelasan tadi, saya yakin sobat pasti tertarik untuk mengkonsumsi bayam. Kalau gak, wah kata bang haji "Terlalu" hehe. Semoga artikel "manfaat bayam bagi kesehatan" bisa bermanfaat bagi kita ya sob

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Manfaat bayam bagi kesehatan"

Posting Komentar